Penjajagan Kerjasama dengan Kota Brikama Gambia

Pada tanggal 22 Maret 2019 Subagian Kerjasama kedatangan tamu dari Negara Ghambia, Mr. Modou Jonga, yang diterima langsung oleh Kasubag Kerjasama Ibu Erlita Puspita Sari dan Bapak Putut Purwandono, Staf Walikota Yogyakarta untuk urusan Luar Negeri.

Mr Modou Jonga adalah PNS dari Kota Brikama, salah satu kota terbesar di Negara Ghambia yang sedang melaksanakan tugas belajar S2 di UGM dengan mengambil jurusan Kebijakan Publik. Maksud kedatangannya adalah membawa pesan dari Walikota Brikama untuk menjalin kerjasama dengan Kota Yogyakarta.

Perlu diketahui bahwa Kota Brikama terletak 30 km dari ibukota Gambia, Banjul. Kota ini memiliki 9 distrik dan populasinya mewakili 37% dari populasi seluruh Gambia . Dengan mayoritas penduduk beragama islam  Brikama merupakan tempat kelahiran industri musik Gambia sehingga banyak musisi terkenal berasal dari kota ini. selain itu Kota Brikama merupakan kota pendidikan yang memiliki beberapa institut termasuk The Gambia Collede. 

Dengan adanya beberapa kesamaan di kedua Kota tersebut diharapkan kerjasama antara kedua kota dapat terwujud dan dapat membawa manfaat serta kemajuan untuk kedua kota.